Tuesday, November 24, 2009

KOTA TUA

0 comments

S
ejarah Kota Tua diperkirakan muncul pada 3500 Sm, diawali dengan terbentuknya pemukiman sejarah yang berada disepanjang sungai Ciliwung. Kampung-kampung yang berada disana diantaranya Kampung Bandan, Kampung Pecinaan, Kampung Angke, Kampung Kebon Jeruk dan masih banyak lagi yang lainnya.

Bangunan Kota Tua termasuk bangunan Arsitektur Art Deco, karena bangunan-bangunan Kota Tua ini dibangun berdasarkan fungsinya.

Jika kita berkunjung ke daeran Kota Tua ini, seakan-akan kita berada sekitar pada tahun 50-an karena bentuk-bentuk bangunanya yang cenderung masih berkesan bangunan kolonial. Saya pun sangat menikmati suasana disana pada malam hari. Akhir-akhir ini kawasan Kota Tua Sering dijadikan sebagai objek fotografi ataupun lokasi untung berkumpul bareng kerabat. Bahkan ada juga yang menjadikan tempat berolah raga pada minggu pagi.

SCULPTURE - PATUNG PAHLAWAN

0 comments


Foto di atas adalah Patung Pahlawan, namun banyak orang menyebutnya sebagai Tugu Tani karena karakter patung tersebut menggunakan busana petani.

Patung ini terletak di kawasan Menteng, tepatnya di Taman Segitiga. Patung ini dibuat oleh orang berkebangsaan Rusia yang bernama Matvel Manizer dan Otto Manizer. Patung ini terbuat dari baha perunggu yang langsung di import dari Uni Soviet melalui kapal laut pada tahun 1963

Kisahnya, patung ini dibuat sebagai hadiah untuk Indonesia sebagai persahabatan dengan Uni Soviet.



Patung ini juga mempunyai makna tersendiri, yaitu
"bangsa yang besar adalah bangsa yang menghargai para pahlawannya"

BANGUNAN MINIMALIS

0 comments

Bangunan ini adalah rumah saudara sepupu saya yang terletak di daerah Klaten, Jawa Tengah.
beliau menggunakan jenis Arsitektur Minimalis.
Kita dapat perhatikan bentuk bangunan ini yang berciri khas kotak-kotak dan tidak ada bentuk melengkung sedikitpun.

Pada saat berkunjung ke rumah ini, memang belum 100% selesai.
seperti pagar depan rumah, balkon yang berada pada lantai dua, dan halaman belakang.
Bagian dalam rumah, tepatnya pada ruang tamu beliau mengambil tema benar-benar elegan.
Terlihat dari barang-barang/hiasan ruangan dan warna dinding yang lebih mendominasi warna-warna elegan seperti hitam, abu-abu dan putih.

Disetiap pintu ataupun jendela juga teradapat angin-angin yang berfungsi sebagai tempat keluar masuknya angin, agar udara di dalamnya tetap sejuk.
Jadi, tidak perlu menggunakan AC atau kipas angin bila kita merasa gerah.

BOROBUDUR TEMPLE

0 comments


Candi Borobudur dibangun sekitar tahun 800 M atau abad ke-9. Candi Borobudur dibangun oleh para penganut agama Buddha Mahayana pada masa pemerintahan Wangsa Syailendra.
Sedangkan arsitek yang berjasa membangun candi ini menurut kisah turun-temurun yaitu bernama Gunadharma.
Candi borobudur ini terletak di Magelang, Jawa Tengah & merupakan salah satu keajaiban dunia.

Candi borobudur ini merupakan salah satu jenis arsiterktur religi. Karena sering digunakan sebagai tempat perayaan hari waisak oleh para umat yang beragama Budha. Selain itu, tidak sedikit pula para penganut agama Budha yang melakukan meditasi di Candi Borobudur ini.

Sayangnya, dari tahun ke tahun keutuhan Candi Borobudur ini semakin berkurang.
Contohnya, ada saja tangan-tangan orang yang tidak bertanggung jawab merusak bangunan ini, seperti mengambil kepala patung-patung yang kemudian dijualnya kepada masyarakat asing.

Sunday, November 22, 2009

ARSITEKTUR SIMBIOSIS

0 comments

Filosofi simbiosis dalam arsitektur dijabarkan Kurokawa secara mendetail dalam bukunya Intercultural Architecture – The Philosophy of Symbiosis (1991). Arsitektur simbiosis sebagai analogi biologis dan ekologis memadukan beragam hal kontradiktif, atau keragaman lain, seperti bentuk plastis dengan geometris, alam dengan teknologi, masa lalu dengan masa depan, dll. Seperti dikatakan Jencks (sebagai pembuka tulisan), arsitektur simbiosis merupakan konsep both-and, mix and match dan bersifat inklusif.

Contoh Bangunan :
- Bandara Hasanuddin (Makassar)

ARSITEKTUR FUTURISTIK

0 comments

Arsitektur Futuristik adalah suatu gaya dalam bidang arsitektur yang mengusung tema dengan gaya masa depan atau dalam kata lain menggambarkan desain 10 tahun kedepan.

Ciri-ciri :
- bentuk tajam (bersudut)
- bentuk dinamis
- kontras kuat
- menggunakan material yang fungsional

Contoh bangunan :
LAVA Michael Schumacher world champion tower by Chris Bosse (Dubai)

ARSITEKTUR RASIONALISME

0 comments

ARSITEKTUR RASIONALISME

Arsitektur rasionalisme berkaitan dengan trend yang diperkenalkan di eropa pada awal abad ke-20. Intinya menjaga komitmen yang kuat untuk menantang estetika yang cubism. Bauhaus (1919) telah menentukan untuk membangun arsitektur yang rasional. Walter Gropius (1883-1969) mengarahkan pada penelitian formal dan kecendrungan membangun secara ekonomis dengan maksimal dalam penggunaan lahan dan konstruksi yang memperhatikan ciri-ciri khusus dari berbagai lahan (kayu, besi, kaca, logam, dan lain-lain) sebagai gagsan bentuk seni yang berasal dari sebelumnya untuk ditetapkan sebagai metode atau masalah, yang mengarah ke hubungan antara bentuk dan fungsi.

Ciri-ciri Rasionalisme :
- Bentuknya mengikuti fungsi
- Struktur bangunannya terlihat
- Memiliki atap-atap yang datar
- Memiliki kaca-kaca yang besar
- Prosesnya sederhana

ARSITEKTUR ROMANTICISM

0 comments



Arsitektur Romanticism
adalah gerakan kompleks dalam seni dan sastra, serta merupakan gerakan intelektual yang berasal dari pertengahan kedua pada abad 18 di Eropa barat, dan memperoleh kekuatan selama revolusi industri.


Ciri-ciri :

Lebih dikenal dengan aliran neoklasik.
Gaya ini dianggap serius apabila melibatkan emosi yang mengakibatkan prinsip-prinsip arsitektur klasik tidak diterapkan sepenuhnya melainkan cenderung lebih condong memilih (gabungan) gaya yang disukai saja, seperti gaya arsitektur Gothic dan Ionic.
-Tidak menghasilkan penyatuan gaya seni.
-Mengekspresikan pergolakan suasana hati.
-Keinginan untuk menjelajahi kedalam keinginan manusia,yang diyakini akan ideal dan harmonis.

Seni arsitektur konsisten menjalankan dua prinsip, yaitu:

- Sebuah rasa yang dapat menembus perpecahandalam dari manusia yang sama.
- Pengalaman yang dapat meliputi keinginan untuk melepskan diri.

Friday, November 20, 2009

KRITISI BANGUNAN

0 comments




Saya mendapatkan gambar ini melaui searching via google.
Menurut saya rumah ini termasuk rumah jenis minimalis, karena bentuk desainnya yang cenderung kotak-kotak (tidak ada desain yang berbentuk melengkung ataupun lingkaran).
Kita bisa liat pada bentuk jendela yang kotak-kotak, tidak hanya jendela yang berbentuk kotak-kotak.
Bisa kita lihat dari model dasar pada bangunan rumah ini yang berbentuk kotak & sedikit mengalami penggubahan bentuk.
Tiang-tiang pada bangunan ini juga berbentuk persegi panjang. Bangunan ini semakin didukung dengan adanya tekstur material yang memperindah rumah ini,
akan tetapi, menurut saya masih ada yang kurang, yaitu adanya atap pada bagian halaman rumah.
Karena, apabila kita memberi atap transparan, bangunan rumah ini akan terasa lebih sejuk dan terlihat indah. Kita juga dapat menambahkan beberapa tanaman lain, seperti tanaman pelindung (pohon mangga & pohon jambu).
Warna rumah ini juga terlalu monotone. Kita dapat memperindahnya dengan beberapa perpaduan warna classic, seperti abu-abu, coklat, hitam, dll agar lebih mendukung karakteristik bangunan ini.

PENGARUH TEKNOLOGI DALAM ILMU ARSITEKTUR

1 comments
TEKNOLOGI DALAM ARSITEKTUR

• Dalam penciptaannya, arsitektur meramu unsure-unsur seni, sains/teknilogi, manusia, uang, material dan politik. (Mario Salvadori, 1971)
• Teknologi Material
Semakin maju teknik pengolahan bahan, perlakuan, serta penemuan material-material baru sangat berpengaruh pada proses dan produk karya arsitektur.
• Teknologi Struktur dan Rekayasa Perhtungannya
Dengan ditemukannya pendekatan-pendekatan matematis baru dalam perhitungan kekuatan bahan dan sistem struktur, hasil karya arsitektur menjadi semakin beragam dan pemanfaatan secara lebih efisien. Teknologi struktur ini memiliki keterkaitan timbale balik dengan teknologi material.
• Teknologi Peralatan dan Mesin
Dengan ditemukannya teknologi transportasi vertical, teknologi penghawaan serta mesin-mesin utilitas lainnya, memungkinkan diciptakannya karya-karya arsitektur yang kompleks maupun gedung-gedung pencakar langit.
• Ditemukan pula software computer untuk menghitung struktur, utilitas yang sangat membantu untuk menghitung dan mengambil keputusan perencanaan sekompleks apapun secara tepat.
• Dengan berkembangnya sistem rekayasa konstruksi, memungkinkan pembangunan pencakar langit secara cepat, pemanfaatan ruang-ruang bawah tanah secara efektif.

HISTORICISM & VISIONARY

1 comments
HISTORICISM
Historicism adalah merupakan aliran arsitektur Post Modern yang paling awal munculnya. Penganut aliran ini ingin tetap menampilkan komponen-komponen bangunan yang berasal dari komponen-komponen klasik tetapi ditampilkan dengan penyelesaian yang modern, misalnya bentuk klasik yang dulunya menggunakan bahan dari kayu diganti dengan bahan beton tetapi diberikan ornamen, produk dari aliran Post Modern (historicism) ini yang paling berhasil terdapat di Jepang dan Italia. Suatu tradisi meniru model yang historical seperi façade suatu bangunan dibentuk seperti temple (candi).
Arsitektur Historicism adalah pengambilan bentuk-bentuk lama dengan dimensi, bahan dan ukuran yang berbeda
Ciri-ciri Arsitektur Historicism
muncul pada abad 20-an
merupakan salah satu aliran Arsitektur yang terbentuk karena “ Kerinduan “kepada bentuk-bentuk lama.
Kecenderungan mengambil bentuk-bentuk lama yang dianggap terbaik dan mengkombinasikan dengan harmonis.

Ciri – ciri : - komponen bangunan yang berasal dari komponen-komponen klasik tetapi ditampilkan dengan penyelesaian yang modern.
Tokoh – tokoh & contoh bangunan :




Nama bangunan : Getty museum
Lokasi : Malibu, California
Tahun pembangunan : 1970-1975
Fungsi : Museum
Arsitek : Dr. Norman Neuerburg

Keterangan :
Merupakan salah satu bentuk kerinduan akan bentuk-bentuk klasik romawi. Museum ini dibangun untuk John Paul Getty salah satu orang terkaya di Amerika serikat.
Elemen yang dipergunakan dari gaya klasik romawi:
- Menggunakan kolom-kolom dorik dan corinthian
- Gang beratap yang khas dengan arsitektur klasik
- Kolom memanjang





Nama bangunan : New Playhouse Theater
Lokasi : Clevelan, Ohio
Tahun pembangunan : 1981 - 1984
Fungsi : Teater
Arsitek : Philip Johnson dan John Burgee

Keterangan :
Arsitektur klasik yang “dipinjam” tidak hanya bentuk, tapi dari bahan bangunan (bata merah exposed). Pintu masuk utama terletak ditengah sumbu sebuah taman yang bergaya Renaissance, tetapi tata unitnya tidak simetris. Terdapat sebuah portico mirip tetapi tidak sepenuhnya bergaya Romawi. Di belakang portico terdapat hall yang berfungsi sebagai ruang penerima dan pembagi ke ruang-ruang lain. Denah berbentuk lingkaran sehingga dindingnya berbentuk silindris dan beratap kubah, secara keseluruhan merupakan penyederhanaan bentuk kuil Pantheon Roma.
Bentuk khas arsitektur Romanesque diterapkan pada unit bangunan di sebelah kanan tinggi dengan atap pelana dengan bidang luar. Sedangkan di bagian kiri bentuknya kompleks campuran elemen arsitektur abad pertengahan.





Nama bangunan : Allen Memorial Art Museum
Lokasi : Oberlen College
Tahun pembangunan (penambahan bagian bangun) : 1973 - 1977
Fungsi : Museum
Arsitek : Robert venturi
Keterangan :
Dibangun tahun 1917 dengan arsitektur Neo-Renaissance, kemudian dilakukan penambahan dengan menyambung bangunan baru pada bangunan lama dengan gaya modern fungsionalisme. Ada hal menarik dari penambahan bangunan tersebut, yaitu bentuk atap,permukaan dinding, dan stuktur bangunan benar-benar berbeda dan kontras. Walaupun demikian terlihat kesan harmonis, karena tidak sekedar mengulang gaya arsitektur lama tetapi juga mengacu pada bangunan lama.



VISIONARY
Arsitektur Visionary adalah nama yang diberikan kepada arsitektur yang secara tertulis atau mempunyai kulitas Visionari. É tienne-Louis Boullée, Claude Nicolas Ledoux dan Jean-Jacques Lequeu adalah salah satu contoh paling awal arsitektur Visionary. Lalu Arsitektur Giovanni Battista Piranesi, Antonio Sant'Elia dan Buckminster juga dimasukkan. Kemudian menyangkut abad 20, ada pergerakan disain secara ilmu bangunan seperti Archigram, Archizoom dan Superstudio.

Tuesday, November 3, 2009

GAYA ART NOUVEAU & SENI BRUTALISME

0 comments

ART NOUVEAU

Art Nouveau adalah sebuah gaya seni internasional yang mencakup seni, arsitektur bangunan, dan desain, yang mencapai kepopularitasan pada abad 20. karakteristik yang menonjol pada gaya art nouveau adalah sangat berdekorasi tinggi, bergelombang, yang seringkali digambarkan dengan lekuk bentuk kurva bunga yang meliuk-liuk atau motif tumbuhan lain. Nama art nouveau sendiri berasal dari atau diambil dari nama sebuah toko di Paris, Maison de’l Art Nouveau, yang dibuka pada tahun 1895 oleh Siegfried Bing.

Pada dasarnya, aliran ini muncul sebagai sebuah reaksi terhadap industrialisasi dan gaya mesin yg dianggap menghilangkan sifat manusiawi dalam seni dan pembuatan barang-barang kebutuhan manusia. Oleh karena itu, ukiran dan uliran flora yang dibuat juga cenderung tampil berlebihan untuk menekankan keterampilan yang sifatnya sangat emosional.

Pada waktu itu, karya art nouveau digunakan pada semua peralatan rumah tangga seperti dalam furniture, peralatan perak atau logam, peralatan memasak, perhiasan, dll. Selain itu, gaya art nouveau ini juga digunakan dalam ilustrasi buku serta berbagai barang cetakan.

Dan meskipun pada waktu itu, style art nouveau ini dimulai dari Paris, pada kenyataannya, tidak begitu sukses di negaranya sendiri. Akan tetapi, Paris Metro yang didesain oleh Hector Guimard di tahun 1899-1900 merupakan salah satu bangunan arsitektur terkenal di Paris yang terinspirasi gaya art nouveau.

Gaya art nouveau mengalami puncak kejayaannya pada tahun 1890-1905. Salah satu lukisan pertama yang terinspirasi dari gaya art nouveau ini terdapat di Roquetaillade castle. Lukisan Viollet le-Duc ini disimpan di puri tersebut pada tahun 1850, dan walaupun pada awal pembuatannya dimaksudkan untuk kebangkitan gaya gothic, tapi lukisan ini adalah merupakan contoh murni atau contoh awal gaya art nouveau – alur tumbuhan dan warna.

Gerakan pertama atau karya art nouveau pertama di tahun 1880 adalah desain cover buku Arthur Mackmurdo, yang menggunakan pengerjaan tangan full, yang diterbitkan pada tahun 1883.


SENI BRUTALISME



Setelah mengalami beberapa variasi sebagai akibat dari kemajuan teknologi dan pandangan-2 pada fase I dan periode sebelumnya. Pada fase ini timbul dua aliran yg menonjol di Eropa dan Amerika yaitu:
- Aliran “Brutalisme”, berasal dari beton brut (beton telanjang), yg dipakai oleh Le Corbusier pada bangunan Unite d’Habitation di Marseilles. Bangunan yg dibuat dengan gaya seperti ini, yaitu menggunakan bahan bangunan yg kasar, seperti beton expose, batu bata kasar dan bahan lain yg sejenis termasuk di dalam aliran ini. Brutalisme mengalami dua fase, yaitu:
- Brutalisme dalam artian sempit dalam lingkungan Smitthsons (Inggris), lebih mementingkan etika dari pada estetika.
- Internasional Brutalisme, disini lebih bertujuan pada estetika.

Brutalisme memulai suatu perancangnan dari kumpulan ruang yg kecil dan terpisah serta dihubungkan dg elemen-2 fungsional yg bebas dan dengan indah dikembangkan ketika bergabung bersama. Bentuk keseluruhan dari bangunan merupakan faktor yg menentukan, tetapi bagian-2 individual dinyatakan dengan tegas dan teliti. (tokohnya: Le Corbusier, Paul Rudolph, Michael Kallmenn, Eero Sarine, Kenzo Tange, Stubbin).